Wakil Bupati Rohil Pimpin Rapat Persiapan MTQ ke-XX Tingkat Kabupaten 2025

Diskominfotiks Rohil – Wakil Bupati Rokan Hilir, Jhony Charles, BBA, MBA memimpin langsung rapat pembentukan panitia dan staf administrasi sekretariat Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XX tingkat Kabupaten Rokan Hilir tahun 2025. Rapat berlangsung di aula lantai 3 kantor Bupati, kawasan Batu Enam, Bagansiapiapi, Selasa sore (25/11/2025).  

Rapat tersebut dihadiri Asisten I Sekretariat Daerah Rohil Rahmatul Dari, S.Sos, didampingi Kadis Kominfotiks H. Mursal, SH, Kepala BPSDM Yulisma, S.Sos, M.M, seluruh kepala OPD dan instansi, para kabag, camat se-Rokan Hilir, Ketua LPTK Rohil Zakiefri, S.Pdi, serta perwakilan Kemenag Rohil.  

Dalam arahannya, Wakil Bupati menyampaikan bahwa kesiapan panitia dan seksi acara sudah terlihat jelas.

“Semangat mereka sangat luar biasa, kekompakan sudah tampak. Saya optimis acara MTQ kabupaten tahun 2025 ini berjalan lancar dan baik,” ujarnya.  

Untuk jadwal pelaksana MTQ tingkat Kabupaten Rokan Hilir akan digelar mulai dari tagal 12 hingga 19 Desember 2025 yang di pusatkan di Kota Bagansiapiapi. Untuk Pembukaan dilaksanakan pada tanggal 12 Desember di Taman Budaya Batu Enam dan Penutupan nantinya pada 19 Desember 2025.  

Wabup juga menjelaskan Untuk Seluruh kecamatan di Rokan Hilir akan berpartisipasi dengan menurunkan maksimal 200 peserta. Wakil Bupati meminta setiap kecamatan menyiapkan qori dan qoriah terbaik serta kepada panitia untuk dapat menghadirkan dewan hakim yang berkompeten, agar nantinya dapat melahirkan bibit unggul untuk di siapkan di MTQ tingkat provinsi yang akan digelar di Kuansing nantinya. 

Selain lomba tilawah, pawai takruf juga akan digelar dengan antusiasme tinggi dari seluruh kecamatan. Kegiatan ini dikomandoi oleh Kepala Bapenda Rohil, Feri H. Farya, dan diharapkan berjalan lancar.  

Wakil Bupati menegaskan bahwa semangat panitia dan peserta menjadi modal penting untuk menyukseskan MTQ ke-XX tingkat Kabupaten Rokan Hilir. 

“Harapan kami, dari MTQ kabupaten ini akan lahir qori dan qoriah terbaik yang bisa mengharumkan nama Rohil di tingkat provinsi,” pungkasnya.

 

Penulis : Wildani

Fotografer : Supriatna