Diskominfotiks Rohil – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Kabupaten Rokan Hilir, M. Nurhidayat, melakukan peninjauan langsung pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN 005 Rokan Baru, Kecamatan Pekaitan, Rabu (14/1/2026).
Dalam kunjungan kerja tersebut, M. Nurhidayat didampingi oleh Kepala Bidang PAUD dan PNF Disdikbud Rohil Jumri Mahrum. Monitoring ini bertujuan untuk memastikan pendistribusian dan kualitas menu makanan yang diberikan kepada siswa sesuai dengan standar kesehatan dan kecukupan gizi yang telah ditetapkan pemerintah.

"Hari ini kami turun langsung ke Kecamatan Pekaitan, tepatnya di SDN 005 Rokan Baru, untuk melihat progres pelaksanaan Makan Bergizi Gratis. Kami ingin memastikan bahwa makanan yang dikonsumsi anak-anak kita tidak hanya mengenyangkan, tetapi juga memenuhi standar nutrisi untuk mendukung tumbuh kembang dan konsentrasi belajar mereka," ujar M. Nurhidayat di sela-sela kegiatannya.
Lebih lanjut, Kadisdikbud menjelaskan bahwa pengawasan rutin akan terus dilakukan di berbagai sekolah di wilayah Rokan Hilir guna menjamin keberlanjutan program nasional ini secara tepat sasaran. Ia juga berdialog dengan pihak sekolah dan tenaga pengajar mengenai dampak positif program ini terhadap antusiasme siswa dalam mengikuti proses belajar mengajar.
"Kami berharap melalui program Makan Bergizi Gratis ini, angka stunting dapat ditekan dan kualitas sumber daya manusia di Rokan Hilir, khususnya di tingkat dasar, dapat meningkat secara signifikan menuju Indonesia Emas 2045," tambahnya.

Kegiatan monitoring berlangsung tertib, di mana Kadisdikbud juga menyempatkan diri berinteraksi dengan para siswa saat jam makan siang. Pihak sekolah menyambut baik kunjungan ini sebagai bentuk perhatian serius pemerintah daerah terhadap kesejahteraan pendidikan dan kesehatan anak didik di wilayah pelosok.
Penulis : Sulisman